Di pulau terpencil ini, seorang wanita hidup seorang diri selama lebih dari 40 tahun. Kok bisa ya? Adalah Zoe Lucas, seorang nenek tua yang sudah hidup sendirian selama lebih dari 40 tahun di Sable Island, Kanada. Kisah nenek berusia ini, sudah banyak dipublikasikan beberapa media asing. Di tahun 1971, pada saat berumur 21 tahun, Zoe berkunjung dari Halifx, Kanada ke pulau Sable yang tujuan awalnya yaitu untuk meniliti kehidupan kuda liar. Karena terpesona akan keindahan pulau terpecil di Samudra Atlantik tersebut, akhirnya Zoe memutuskan untuk kembali datang dan tinggal di Sable Island. Namun, di pulau tersebut, Zoe tidak hanya tinggal untuk menetap. Zoe meniliti keadaan iklim di pulau tersebut sambil mengamati 400 kuda liar yang menjadi penghuni pertama pulau tersebut sejak tahun 1750. Juga, terdapat 300,000 anjing laut dan 350 spesies burung. Selain memilki keindahan alam yang sangat cantik, 125 hari setiap tahunnya di pulau tersebut selalu ditutupi kabut. Karena fakta tersebut, juga ditambah keindahan alam nya yang masih belum tersentuh tangan manusia, Sable Island pantas menerima predikat sebagai salah satu ‘surga dunia’. Di pulau terpencil ini, Zoe menghuni sebuah rumah kayu yang dibangun oleh Badan Meteorologi Kanada dan sudah ada di sana sejak 1940. Hunian sederhana berwarna putih yang menjadi tempat tinggal Zoe untuk megabdikan dirinya pada Sable Island.
Baca juga:Sumber: detik.com
0 Comments
Your comment will be posted after it is approved.
Leave a Reply. |
Author
" Traveling – it leaves you speechless, then turns you into a storyteller. " Ibn Battuta Archives
June 2020
Categories
All
|