Dalam film Disney ‘Beauty and the Beast’, diceritakan bahwa Belle (Emma Watson) adalah seorang perempuan yang tinggal di sebuah desa kecil di Prancis yang bernama Desa Villeneuve. Ternyata, desa fiktif ini dinamakan sesuai dengan pengarang asli cerita Beauty and The Beast yakni Gabrielle-Suzanne Barbot de Villeneuve. Fakta lainnya adalah ternyata Desa Villeneuve dalam film Beauty and the Beast 2017 tersebut terinspirasi dari tempat yang benar-benar ada dalam dunia nyata! Tempat tersebut tepatnya berlokasi di sebuah komune (kota kecil yang mirip dengan desa) bernama Conques di department Aveyron, Prancis Perumahan di Conques masih klasik. Jalanannya sempit dan berbatu dengan desain abad pertengahan. Bahkan kendaraan besar pun tak bisa memasuki pusat komune dan harus diparkirkan di daerah luar. Di daerah ini, wisatawan dapat berjingkrak, menari, atau sekedar berpose mengabadikan momen seperti yang ada di film. Ada pula rumah-rumah pahlawan bersejarah di 'Desa Villeneuve' versi nyata ini. Diketahui bahwa ilustrator film yang pernah merajai Box Office ini menginginkan kampung halaman Belle serupa dengan versi kartunnya yang dirilis tahun 1992. Akan tetapi, memiliki gambaran yang nyata pula. Desainer produksi Beauty and The Beast, Sarah Greenwood, mengatakan kepada media The Hollywood bahwa ia pergi ke Prancis. Hal itu dilakukannya selama proses desain dan ia memulainya dari Conques. Desa tempat Emma Watson terlihat menari-nari dalam film itu lantas dibangun di Studio Shepperton, Surrey, Inggris. Latar panorama di studionya amat identik dengan yang ada di Conques. Rata-rata bangunan di Conques masih asli sejak zaman dulu. Tidak banyak pembangunan di sini karena tiap bangunan bernilai sejarah. Baca juga:
Sumber: thesun.co.uk detik.com chakraswara.com
0 Comments
Your comment will be posted after it is approved.
Leave a Reply. |
Author
" Traveling – it leaves you speechless, then turns you into a storyteller. " Ibn Battuta Archives
June 2020
Categories
All
|